Bergabunglah Bersama Kami

PT Sera Food Indonesia mengajak putra-putri terbaik bangsa yang ingin berkembang bersama kami, untuk bergabung dan memajukan perusahaan demi mencapai Visi dan Misi Perusahaan yang sudah dicanangkan.

Kami sedang mencari kandidat terbaik untuk menempati posisi sebagai :

Research & Development

Kualifikasi

  • 1. Memiliki latar belakang pendidikan Teknologi Pangan
  • 2. Berpengalaman sebagai R&D di Food Industry minimal 5 tahun
  • 3. Kreatif dan Inovatif
  • 4. Attitude dan Motivasi yang Baik
  • 5. Berjiwa kepemimpinan dan komunikasi yang baik.
  • 6. Memiliki kemampuan mengelola MS Office (excel, word, ppt, dll)
  • 7. Penempatan : Sleman, Yogyakarta
  • Jika Anda memenuhi kualifikasi di atas, silahkan kirimkan CV terbaik Anda ke alamat Email : humancapital@serafood.id

    Bergabunglah Bersama Kami

    PT Sera Food Indonesia mengajak putra-putri terbaik bangsa yang ingin berkembang bersama kami, untuk bergabung dan memajukan perusahaan demi mencapai Visi dan Misi Perusahaan yang sudah dicanangkan.

    Kami sedang mencari kandidat terbaik untuk menempati posisi sebagai :

    Legal Officer

    Kualifikasi

  • 1. Usia maksimal 35 tahun
  • 2. Pendidikan S1 Hukum
  • 3. Memiliki pengalaman pengurusan perijinan terkait pemerintahan seperti IMB, SLF, UKL/UPL, dll
  • 4. Paham perihal Hukum Perikatan Bisnis
  • 5. Pengalaman diutamakan di bidang Perikatan Bisnis
  • 6. Memiliki ketelitian, bertanggung jawab, rajin, dan jujur
  • 7. Memiliki kemampuan analisa dan memonitor regulasi transportasi
  • 8. Memiliki kemampuan mengelola MS Office (excel, word, ppt, dll)
  • 9. Penempatan : Sleman, Yogyakarta
  • Jika Anda memenuhi kualifikasi di atas, silahkan kirimkan CV terbaik Anda ke alamat Email : humancapital@serafood.id

    Kebijakan Halal, Mutu dan Keamanan Pangan

    PT Sera Food Indonesia berkomitmen untuk menerapkan Sistem Jaminan Halal dan Sistem Manajemen Mutu & Keamanan Pangan dalam rangka menerapkan standar internasional untuk mencapai persyaratan pelanggan, peraturan, dan perundang-undangan.

    Kami percaya bahwa keberhasilan implementasi membutuhkan komitmen yang tinggi dari semua tingkatan organisasi, dengan cara :

  • Menghasilkan produk pengolahan yang Halalan Thoyyiban, bermutu, aman untuk dikonsumsi, dan inovatif.
  • Memenuhi persyaratan keamanan pangan yang berlaku, termasuk persyaratan peraturan perundang-undangan dan persyaratan pelanggan yang disepakati Bersama.
  • Mengembangkan aset manusia untuk memastikan kompetensi melalui informasi dan pelatihan terkait Sistem Jaminan Halal dan Sistem Manajemen Mutu & Keamanan Pangan.
  • Melakukan komunikasi yang efektif secara internal maupun eksternal untuk memastikan pemahaman dan dukungan dalam menerapkan Sistem Jaminan Halal dan Sistem Manajemen Mutu & Keamanan Pangan.
  • Menetapkan tujuan mutu dan keamanan pangan yang dievaluasi secara teratur untuk memastikan pencapaian tujuan organisasi.
  • Mengembangkan dan memperbaiki organisasi secara berkelanjutan supaya efektif dan unggul.
  • Budaya Perusahaan

    STAY with ALLAH
    adalah meniatkan segala sesuatu dengan ikhlas hanya untuk mencari ridha Allah

    EMPOWERMENT
    adalah memberdayakan human capital untuk terus menerus mempelajari hal-hal yang bermanfaat.

    RESPONSIBILITY
    adalah menjadi pribadi yang bertanggung jawab & dapat dipercaya dalam setiap ucapan & tindakan.

    AGILE
    adalah memiliki kemampuan untuk cepat merespon, kolaboratif, fleksibel, & adaptif terhadap perubahan lingkungan.

    FOCUS
    adalah mengutamakan hal-hal yang utama sebagai prioritas dalam setiap pengambilan keputusan dalam bekerja.

    ORIENTED
    adalah menjadikan hasil kinerja yang saling bermanfaat bagi shareholder & stakeholder dalam mencapai kehidupan yang lebih baik

    ORGANIZING
    adalah mengatur organisasi supaya mempunyai visi & misi yang sama untuk bekerja ke arah tujuan bersama.

    DEVELOPMENT
    adalah melakukan pengembangan secara continue untuk menciptakan produk, human capital, & tata kelola perusahaan yang unggul.